Hasil Pertandingan Real Madrid vs Barcelona

Hasil-Real-Madrid-vs-Barcelona

Sirikat.id – Pertandingan antara Real Madrid vs Barcelona digelar di Santiago Bernabeu, pada Senin (22/4/2024) dini hari WIB. Dalam laga lanjutan La Liga, Real Madrid berhasil mengalahkan Barcelona dengan skor 3-2.

Tambahan tiga poin membuat Madrid kukuh di puncak klasemen LaLiga dengan 81 poin dari 32 laga, unggul 11 angka dari Barcelona di posisi kedua. Gelar juara liga ke-36 pun makin dekat dengan Los Blancos.

La Liga

Pertandingan dimulai dengan kejutan Barcelona. Di menit ke-6, skema tendangan sudut, bola lambung operan Raphinha gagal dijangkau Lunin. Christensen lantas melompat tinggi dan menanduk bola skor 1-0 untuk Barcelona.

Menit ke-17, Madrid lantas mendapatkan hadiah penalti. Cubarsi menjatuhkan Vazquez di kotak terlarang. Kesempatan penalti diambil oleh Vinicius Junior, sepakan keras ke sudut kanan bawah.

Setelah berimbang 1-1 sepanjang babak pertama, Madrid dan Barcelona jual-beli serangan untuk bisa menciptakan gol tambahan. Barcelona kembali memimpin pada menit ke-69.

Vazquez membuat skor jadi 2-2 pada menit ke-73. Valverde memberikan umpan jauh kepada Vinicius di sisi kiri dan dituntaskan dengan crossing ke tiang jauh. Laga tampaknya akan berakhir imbang karena Barcelona lebih banyak bertahan dan Madrid terus menggempur di sisa 15 menit.

Gelandang asal Inggris itu menciptakan gol ketiga timnya pada menit ke-91. Real Madrid pun unggul 3-2 atas Barcelona dan bertahan hingga laga usai.

Susunan Pemain Real Madrid vs Barcelona

Real Madrid (4-1-2-1-2)

Lunin; Camavinga (71′ Fran), Rudiger, Tchouameni, Vazquez; Kroos (71′ Diaz); Modric, Valverde; Bellingham; Vinicius (82′ Joselu), Rodrygo (74′ Militao)

Pelatih: Carlo Ancelotti

Barcelona (4-3-3)

Ter Stegen; Cancelo, Cubarsi, Araujo, Kounde; De Jong (45+7′ Pedri), Christensen, (46′ Fermin) Gundogan; Raphinha (64′ Felix), Yamal, Lewandowski (64′ Torres)

Pelatih: Xavi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *