Hasil Pertandingan Portugal vs Slovenia

Hasil-Portugal-vs-Slovenia

Sirikat.id – Pertandingan antara Portugal vs Slovenia digelar di Waldstadion, Frankfurt, Selasa (2/7/2024) dini hari WIB. Dalam laga lanjutan Euro 2024, Portugal berhasil menahan imbang Slovenia dengan skor 0-0 (3-0) pen.

Portugal akhirnya keluar sebagai pemenang usai mengungguli Slovenia di babak adu penalti. Diogo Costa tampil luar biasa dengan menggagalkan tiga penendang Slovenia.

Euro 2024

Ronaldo nyaris merobek gawang Slovenia di menit ke-34. Bola tembakan bebas Ronaldo melambung tipis di atas gawang. Peluang kembali dilewatkan oleh Ronaldo semenit kemudian. Dia hanya menanduk angin saat bola umpan silang Vitinha melintas di mulut gawang Slovenia.

Sebuah serangan balik berbahaya dilakukan Slovenia. Petar Stojanovic melakukan umpan tarik ke tengah kotak penalti Portugal, namun bola dapat disapu Nuno Mendes sebelum disambar Andraz Sporar.

Slovenia sedikit lebih mengancam Portugal mendekati turun minum. Ada bola tembakan Benjamin Sesko yang masih bisa ditangkap Diogo Costa. Skor 0-0 bertahan di babak pertama.

Di paruh kedua, Pepe melakukan blunder fatal di lini belakang. Beruntung bagi Portugal, tembakan Benjamin Sesko bisa dibendung Diogo Costa. Skor 0-0 tak berubah sehingga pemenang harus ditentukan lewat adu penalti.

Babak ini menjadi panggung spesial bagi Diogo Costa. Sang kiper tampil fantastis dengan menggagalkan tiga penendang awal Slovenia. Sementara itu, tiga eksekutor Portugal semuanya sukses mencetak gol. Portugal pun keluar sebagai pemenang.

Susunan Pemain Portugal vs Slovenia

Portugal

Diogo Costa; Joao Cancelo (Nelson Semedo 117′), Ruben Dias, Pepe (Ruben Neves 117′), Nuno Mendes; Bruno Fernandes, Joao Palhinha, Vitinha (Diogo Jota 65′); Bernardo Silva, Cristiano Ronaldo, Rafael Leao (Francisco Conceicao 76′).

Pelatih: Roberto Martinez.

Slovenia

Jan Oblak; Zan Karnicnik, Vanja Drkusic, Jaka Bijol, Jure Balkovec; Petar Stojanovic (Benjamin Verbic 86′), Adam Gnezda Cerin, Timi Max Elsnik (Josip Ilicic 106′), Jan Mlakar (Jon Gorenc Stankovic 74′); Andraz Sporar (Zan Celar 74′), Benjamin Sesko.

Pelatih: Matjaz Kek.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *